Sabtu, 17 Desember 2011

Bagaimana Cara Menyikapi Kritikan

 TIPS CARA MENYIKAPI KRITIKAN
Dalam kehidupan sosial, tentunya kita tidak bisa lepas dari orang lain, yang senantiasa memperhatikan dan memberikan penilaian terhadap apa yang kita kerjakan. Baik itu dalam bentuk nasehat, kritik, ataupun saran. Jika yang kita terima adalah bentuk nasehat ataupun sebuah saran mungkin tidak ada masalah bagi orang- orang yang berpikir sehat dan bijaksana, namun kalau yang kita terima dalam bentuk kalimat kritikan terkadang orang yang memiliki tingkat kebijaksanaan tinggi sekalipun dapat goyah pendirian dan prinsipnya.
Tapi ingat kata-kata dari Halle Berry (2005) " Anda tidak berhak dipuji, jika tidak bisa menerima kritikan ". Ini adalah kata- kata yang sangat dahsyat yang diungkapkan oleh seorang artis peraih piala Oscar melalui film James Bond "Die another day" pada tahun 2004, ketika menerima piala Razzie Award, Razzie Award adalah penghargaan yang diberikan terhadap mereka yang dinilai memiliki acting terburuk, Rating acting terburuk didapatkan Halle ketika bermain di film "Cat Woman".
Halle Berry adalah orang yang pertama kali langsung menghadiri malam penganugrahan piala ini, tidak ada aktor maupun aktris lain yang sanggup datang untuk menerima label terburuk yang disandang oleh panitia Razzie Award ini. Ketika Halle memberikan sambutan atas penghargaan yang diterima didepan pemirsa dia mengatakan dengan tegas dan lantang " Saya menerima penghargaan ini dengan tulus. Saya menganggap ini sebagai sebuah kritik bagi saya untuk tampil lebih baik di film-film saya berikutnya, Saya masih teringat pesan Ibu saya yang mengatakan "Kamu tidak berhak dipuji, kalau tidak bisa menerima kritikan ". Tepukan hadirin yang sungguh meriah pada saat itu, karena sangat sedikit orang yang mampu menerima kritikan dengan tulus dan ikhlas seperti Halle Berry.
Oke... Sekarang arti sebuah kritik bagi kita, seperti apa ? Apakah musibah yang sangat buruk?, atau merupakan simbol kehancuran diri yang sangat parah ? Atau kita menerima kritikan tersebut bagaikan pujian yang sangat berharga untuk kita ?.
Kritikan akan menjadi sebuah pemicu untuk berbuat lebih baik ketika kita bisa menerimanya dengan bangga dan tulus, Ingat tidak seorangpun bisa berbuat sempurna, walau dengan upaya seoptimal mungkin, selama kita berada pada lingkungan sosial, kita tidak bisa membuat semua orang menerima dan puas akan apa yang kita lakukan. Tidak ada yang bisa menjamin kita lepas dari kritik, kita manusia yang diciptakan sang khalik dengan penuh kekurangan, di dunia porsi orang yang senang mengkritik lebih banyak dari pada orang yang bisa menerima kritik. So, Permasalahannya sekarang adalah "Apakah yang akan kita buat,  ketika kita mendapatkan kritikan yang lebih menyakitkan dari sebuah tamparan ? Jawabannya adalah " Nikmati semua kritikan layaknya kita sedang menikmati makanan yang paling kita sukai " Tidak gampang memang, Tapi ingat ketika kita senantiasa belajar untuk menerima hidup ini apa adanya dan mengikutinya bagai kelokan arus air dengan tindakan insya'Allah "We'll be what the other one like to be inside us ". Tapi satu hal yang perlu di camkan bahwa "Hati kita tetap dinamis, jangan sampai mengikuti arus". Kita memiliki kekuasaan penuh untuk mengontrol perasaan (hati) kita.
All right Berikut tips bagaimana menghadapi sebuah kritikan sehingga kritikan tersebut kita dapat terima bagaikan sebuah hidangan nikmat ...
1. Ubahlah Paradigma anda terhadap kritikan
Tidak sedikit orang yang jatuh karena kritik, meskipun tidak selamanya kritikan itu benar dan perlu  ditanggapi, Padahal substansi sebuah kritikan adalah bentuk kepedulian orang lain terhadap kita. Kita perhatikan sekarang ini banyak perusahaan-perusahan besar mengeluarkan biaya yang tidak sedikit hanya untuk mengirimkan survey untuk mengetahui kelemahannya. Kritik merupakan kesempatan untuk mengoreksi diri,tentu saja sangat menyenagkan jika secara langsung kita mengetahui kekurangan kita, daripada hanya menerima dampak dari kekurangan kita, semisalnya dikucilkan dari komunitas kita.
2. Cari tahu sudut Pandang dari orang yang mengkritik
Tanggapi kritikan dengan bijak, tidak perlu merasa marah atau dimasukkan ke dalam hati, kan menyampaikan pendapat adalah hak semua orang (demokrasi lah).Nikmati apapun yang mereka sampaikan. Tidak ada salah nya untuk ringan hati dalam memaafkan orang lain, anggap saja semua ini untuk perbaikan yang menguntungkan kelak. Jangan pernah membalas kritikan dengan kritik, karena hal ini akan membuat perdebatan dan buang-buang waktu. Lebih baik kita gali sudut pandang sang pengkritik terhadap permasalahan yang di kritik sehingga apa yang belum kita pahami dan ketahui kita dapatkan dari orang lain, Ingat "Hidup ini adalah pembelajaran".
3. Terimalah Kritikan dengan Senyum Ramah
Ini semua bisa melatihtal kita untuk bisa selalu"tegar" untuk menghadapi ujian di kemudian hari, Tersenyumlah dengan ramah dan sopan ketika seseorang memberikan kritikan kepada kita. Singkat kata "Kita hanya layak dipuji, ketika sudah berani menerima kritikan" Ingat lah bahwa "pujian dan apresiasi hanya datang ketika kita sudah melakuka suatu yang berharga bagi orang lain".
 So jangan bosan untuk memburu kritikan.....dan tanggapi kritikan dengan lapang dada.....
Terima kasih, semoga bermanfaat...
Pustaka : 
UNTUK PENGEMBANGA BLOG INI CLIK IKLAN DIBAWAH INI











Comments :

0 komentar to “Bagaimana Cara Menyikapi Kritikan”

Posting Komentar

Blog Archive

 

Copyright © 2009 by Tkp News

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger